Kamis, 16 Januari 2014

Sayuran & Buah Buat Kesuburan Wanita



Sebenarnya tak perlu pusing mencari tumbuhan herbal yang sulit di dapatkan sebagai bahan alami peningkat kesuburan, cukup anda temukan dari sayuran serta buah alami yang biasa anda jumpai dalam masakan dan makanan sehari hari, berikut beberapa sayuran dan buah peningkat kesuburan wanita yang bisa anda konsumsi setiap hari:

Kemangi
Kemangi juga dikenal sebagai sayuran yang dapat dimakan segar sebagai lalapan. Tak hanya membantu menghilangkan bau badan dan bau mulut. Kandungan arginine yang ada didalamnya ternyata dapat berfungsi untuk memperkuat daya tahan hidup sperma. Sperma yang memiliki daya tahan hidup bagus sangat diperlukan untuk proses pembuahan sel telur. Sedangkan kandungan boron dalam tanaman ini berperan untuk merangsang hormon estrogen yang sangat berperan dalam sistem reproduksi perempuan.

Tauge atau kecambah
Kacanghijau yang dibuat menjadi kecambah jauh lebih berkhasiat untuk kesuburan dibandingkan anda mengkonsumsinya sebagai bubur atau sup kacang hijau. Kandungan Vit E didalam kecambah akan mendongkrak kesuburan anda.

Bayam merah (amaranthus tricolor)
Bayam jenis ini kaya kandungan protein, lemak, karbohidrat, kalium, zat besi, amarantin, rutin, purin, dan vitamin (A, B dan C). Bagian tanaman yang digunakan adalah daun dan akar. Jika berat badan kurang, biasanya kesuburan juga ikut terganggu. Nah daun bayam ini bisa jadi andalan juga lho, terutama yang daunnya berwarna merah, Daun bayam merah digunakan untuk pengobatan berkhasiat membersihkan darah sehabis bersalin, memperkuat akar rambut, tekanan darah rendah dan kurang darah (anemia).

Alpokat (Persea gratissima Gaertn.)
Buah alpokat yang dimakan teratur sebagai campuran dalam salad buah (dipotong-potong) atau dijadikan minuman dapat mengembalikan daur haid anda yang kurang teratur datangnya. Bisa jadi anda sulit mengetahui masa subur akibat menstruasi yang tidak teratur itu kan?. Buah dan daun alpokat mengandung tannin, saponin, alkaloid, flavonoida polifenol.

Cabe Jawa
Cabe jawa merupakan tumbuhan asli Indonesia, ditanam di pekarangan, ladang, atau tumbuh liar di tempat-tempat yang tanahnya dak lembap dan berpasir. Banyak dipakai dalam ramuan jamu tradisional untuk menguatkan dan menyuburkan rahim. Buah rasanya pedas dan panas, masuk meridian limpa dan lambung. Akar cabe jawa pedas dan hangat rasanya.

Buni (Antidesma bunius)
Buah Buni jika di kota besar termasuk langka, tapi biasanya di tukang rujak sering dijadikan sebagai campuran bumbu rujak Daunnya oleh pembuat jamu disebut mojar, biasa dipakai untuk campuran ramuan jamu kesehatan. Daun muda rasanya sedikit asam, dapat disayur atau dimakan mentah sebagai lalab. Buah muda dirujak dengan buah lain, sedang yang masak dapat dimakan langsung, diekstrak dengan brandi, dibuat selai atau sirop. Khasiat yang diperoleh dari tanaman ini antara lain: dapat mengobati: kurang darah, darah kotor, antihipertensi, jantung berdebar, batuk dan gangguan pencernaan.

Som Jawa (Talinum paniculatum)
Som jawa ditanam sebagai tanaman hias atau tanaman obat, kadang ditemukan tumbuh liar. Akar bersifat manis dan netral yang berkhasiat menguatkan paru, tonikum, dan afrodisiak. Sedangkan daunnya berkhasiat meningkatkan nafsu makan. Akarnya berkhasiat pula untuk mengobati menstruasi yang tidak teratur, keputihan, dan meningkatkan produksi ASI.

Demikian pembahasannya sayuran serta buah yang dapat meningkatkan kesuburan wanita, semoga bermanfaat untuk anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar